Rabu, 09 Maret 2011

Virus Gila Berkedok 'Obat Pelangsing' Mengintai Facebook

Hati-hati jika account Facebook Anda tiba-tiba berjualan 'obat pelangsing'. Jika terjadi, sebaiknya segera ganti password.

Peringatan itu disampaikan Alfons Tanujaya, peneliti antivirus dari Vaksincom, Selasa (8/3/2011). "Jujur saja sampai sekarang masih belum ketemu dan solve secara tuntas, tapi gila-gilaan dampaknya," ujar Alfons.


Korban pesan viral tersebut, tutur Alfons, akan melakukan dua hal: 1) mengirimkan pesan berisi link ke kontak di Facebook Chat dan 2) mengirimkan Message berisi tautan ke 'obat pelangsing' ke Profile-nya.

Hal yang membingungkan, ujar Alfons, program jahat berbentuk Apps Facebook ini tidak perlu di-install. Pengguna cukup mengunjungi link yang disebarkannya dan langsung terinfeksi.

Bahkan, Alfons mengatakan, bisa jadi sang pembuat tidak ingin aplikasi itu di-install oleh korban. Karena jika di-install cukup remove untuk menghilangkannya. "Dia 'kemungkinan besar' memanfaatkan celah keamanan. Salah satu kemungkinannya adalah celah keamanan di Flash atau celah keamanan di Facebook Chat," tutur Alfons.

Bagi pengguna yang account Facebook-nya tiba-tiba menampilkan iklan 'obat pelangsing', Alfons menyarankan untuk segera mengganti password yang digunakan.

Berikut adalah pesan-pesan yang jadi ciri-ciri account Facebook telah terinfeksi (link sengaja disensor oleh redaksi):

- For the past few weeks I have been trying this new weight loss product I saw on Oprah and CNN. You should check this out too I have lost some weight already on it, and I hear many others have too.

- Facebook Sponsored Weight Loss Product!

- Hey, What the hell are you doing in this video ? Is this dancing or what ? Bahahaha http://apps.facebook.com/cessna***/

Sebelumnya juga muncul modus penipuan yang memanfaatkan fitur chatting di Facebook. Modus yang termasuk kategori phising ini memancing pengguna dengan memberikan link ke situs palsu dengan iming-iming informasi artis.

Situs yang beralamatkan di www.news-all-artis-indonesia.tk tersebut sekilas memang memiliki tampilan mirip halaman login di Facebook. Agar tambah penasaran, pengguna pun dipancing dengan munculnya pesan "Login to Video" dan "Login Here to View Video".

Alih-alih sebuah video yang muncul, user yang terlanjur memasukkan username dan password malah dibawa kehalaman situs porno dengan berjuta gambar seronok di dalamnya. Dilihat dari ciri-cirinya, penipuan ini bisa jadi dibuat oleh penjahat cyber lokal. Maka dari itu, diharapkan agar para pengguna Facebook lebih hati-hati dan waspada terhadap aksi-aksi seperti ini.

0 komentar:

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes